Sabtu, 19 Juli 2008

Persib vs Persela

Kemenangan Persib Bandung atas Persela Lamongan dengan skor 5-2 pada partai pembuka Liga Super Indonesia (LSI) 2008 disertai sederet rekor. Rekor paling fantastis dibuat Hilton Moriera yang mencatatkan diri sebagai pencetak gol tercepat Persib sejak Liga Indonesia (LI) digelar pada 1994.

Dalam pertandingan itu, Hilton menciptakan gol pembuka kemenangan Persib ketika pertandingan baru berjalan 25 detik. Apa yang bisa dilakukan gelandang asal Brasil itu mematahkan rekor sebelumnya atas nama Imral “Korea” Usman, yang mencetak gol pada detik ke-27, saat Persib mengalahkan Persijatim Solo FC 2-0 pada pertandingan lanjutan LI X/2004 di Stadion Siliwangi, 16 April 2004.

Proses gol tersebut berawal dari kick-off babak pertama yang dilakukan pemain Persela. Dengan cepat, striker Persib, Rafael Alves Bastos bisa merebutnya dan langsung menyodorkannya kepada Lorenzo Cabanas yang berada di sektor kiri penyerangan Persib. Cabanas lalu menyisir sektor kanan pertahanan Persela hingga ke garis gawang. Setelah melewati seorang pemain belakang lawan, Cabanas langsung mengangkat bola ke tiang jawah dan disambut tendangan first time Hilton tanpa mampu dihadang kiper Fauzal Mubarak.

Aksi fantastis Hilton tidak berhenti sampai di situ. Setelah Persela menyamakan kedudukan lewat tandukan Marcio Souza Da Silva, hanya satu menit setelah gol pertama Persib, Hilton kembali mencetak gol cepat untuk membawa Persib unggul lagi. Tepat satu menit setelah kick-off gol Persela, Hilton untuk kedua kalinya menjebol gawang Faisal, kali ini sodoran bola dari Gilang Angga Kusuma.

Hilton juga menjadi pemain Persib pertama yang mampu mencetak lebih dari satu gol dalam pertandingan pembuka sejak era Liga Indonesia.

“Ini sangat luar biasa. Saya bisa menciptakan dua gol yang sangat cepat dan membawa kemenangan untuk Persib Bandung. Saya bertekad menciptakan dua gol di semua pertandingan untuk menjadi top scorer musim ini,” ujar mantan pemain Deltras Sidoarjo ini penuh sukacita.

Meski pada menit ke-5 Marcio Souza kembali menyamakan kedudukan, namun Persib akhirnya bisa memastikan kemenangan lewat tiga gol yang dihasilkan Lorenzo Cabanas menit ke-17, Nova Arianto menit ke-47, dan Eka Ramdani menit ke-54.

Bagi Eka, gol yang dibuatnya ke gawang Persela merupakan hattrick gol di partai pembuka. Dalam dua musim sebelumnya, yaitu pada partai pembuka LI XII/2006 melawan PSIS Semarang dan LI XIII/2007 saat melawan Persiraja Banda Aceh, pemain yang akrab disapa Ebol ini pun mencetak gol.

Gol terbanyak

Selain gol tercepat Hilton, kemenangan dengan selisih tiga gol merupakan rekor kemenangan terbesar yang dibuat Persib dalam sebuah pertandingan pembuka sejak 1994. Dalam 13 pertandingan pembuka LI sebelumnya, Persib hanya 4 kali mencatat kemenangan, semuanya dengan skor 1-0.

Selain menjadi rekor di partai pembuka, jumlah lima gol yang bersarang ke gawang Persela ini pun menyamai rekor jumlah gol terbanyak yang dibuat Persib dalam sebuah pertandingan sejak LI digelar, yaitu saat mengalahkan Persikab Kab. Bandung 5-0 pada LI VIII/2002.

http://www.persib.wordpress.com

1 komentar:

iFant mengatakan...

Hm............. Ayo Persib Kembali Serang Persipura, Jangan Takut Laghie, kita kembalikan Citra Persib

© Copyright 2008 Persib Template Blogger: Persib vs Persela | Template by : Irfan Ruswandi